Lingkar Purwokerto

Sako Al Iryad Al Islamiyah Purwokerto Gelar Aksi Peduli Lingkungan

Minggu, 24 November 2024 07.15 WIB

Sako Al Iryad Al Islamiyah Purwokerto Gelar Aksi Peduli Lingkungan

Suara Purwokerto - Satuan Komunitas (Sako) Pramuka Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto menggelar Aksi Peduli Lingkungan, Sabtu 23 Nopember 2025 di Sport Center, Komplek SMP dan SMA IT Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto. Kegiatan dihadiri oleh Joko Wiyono Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas anggota Mabicab Kwarcab Banyumas, Perwakilan Dinas Lingkungan Hidup, Dinpertan KP, Camat Purwokerto Timur selaku Ketua Mabiran, Bina Satuan Kwarcab Banyumas, Pimpinan Sako Al Iryad Al Islamiyah Purwokerto
dan undangan lain serta diikuti ratusan anggota Pramuka Sako Al Iryad Al Islamiyah Purwokerto dari Golongan Pra Siaga, Siaga, Penggalang dan Penegak (jenjang KB/TK, SD, SMP dan SMA).
Ketua LPP Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto Ustadz Fahmi Abdul Karim Altway selaku Pimpinan Sako Al Irsyad Al Islamiyyah mengatakan kegiatan aksi peduli lingkungan dikemas dalam kegiatan Ecorise 2024 dengan mengusung tema Bersama menanam, bersama menjaga bumi akan berlangsung selama dua pekan. Kegiatan berupa penanaman bibit pohon sebanyak 2.000 bibit pohon 
"Bibit pohon yang ditanam tersebar di 10 lokasi berbeda di wilayah Kabupaten Banyumas, antara lain Sikapat, Kober, Kebumen, dan 6 Kelurahan di Purwokerto Timur," jelasnya.
Ustadz Fahmi Abdul Karim Altway menambahkan kegiatan bertujuan untuk mendidik anak sejak dini agar sadar tentang pentingnya menanam pohon sebagai upaya melestarikan lingkungan hidup. Kegiatan tersebut juga kerjasama dengan Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BPDAS) Serayu Opak Progo, Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Pertanian dan Ketahan Pangan Kabupaten Banyumas.
"Anggota Pramuka Sako Al Iryad Al Islamiyah Purwokerto yang terlibat mulai dari Golongan Pra Siaga, Siaga, Penggalang dan Penegak atau jenjang KB/TK, SD, SMP dan SMA," tambahnya
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas yang mewakili Penjabat Bupati Banyumas Iwanuddin Iskandar selaku ketua Mabicab sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh LPP dan Sako Al Iryad Al Islamiyah Purwokerto dalam kepedulian terhadap lingkungan.
"Kegiatan penanaman ini adalah bagian dari pengamalan Dasa Darma kedua yaitu Cinta Alam dan Kasih Sayang Sesama Manusia serta pengintegrasian pada nilai mata pelajaran yang bernuansakan IPA," tegasnya.

Penulis: Parsito Tommy

Editor: Andi Ismer

Berita Terkait

Suara Purwokerto adalah portal berita terpercaya yang menyajikan informasi terkini tentang berbagai topik penting di kawasan Purwokerto, Banyumas, Purbalingga, dan Cilacap. Dapatkan berita terbaru mengenai peristiwa lokal, ekonomi, politik, budaya, hiburan, dan wisata. Kami memberikan informasi yang relevan dan up-to-date setiap harinya, mulai dari berita nasional hingga cerita-cerita inspiratif yang hadir dari masyarakat sekitar.

Sebagai portal berita yang fokus pada perkembangan daerah, kami menghadirkan berita Purwokerto yang mencakup segala aspek kehidupan masyarakat. Mulai dari wisata yang mempesona di Jawa Tengah, kebijakan pemerintah yang berdampak langsung pada kehidupan warga, hingga berita-berita hiburan yang menghibur. Suara Purwokerto berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat dan terpercaya bagi pembaca di seluruh Indonesia.

Selain menyajikan berita-berita lokal, Suara Purwokerto juga menjadi tempat bagi kolom opini, artikel budaya, serta liputan mendalam tentang kehidupan sosial dan politik di Indonesia. Dengan berita hari ini yang selalu up-to-date, kami memastikan pembaca selalu mendapatkan informasi yang berguna dan bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari mereka. Ikuti terus perkembangan terbaru dan jadilah bagian dari komunitas pembaca setia kami di Suara Purwokerto.

Copyright ©2025 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.26.2-thzlkiwVfXIkJtKGqdSGS