Lingkar Purwokerto

Dinakerkop & UKM Kabupaten Banyumas Gelar Tujuh Jenis Pelatihan dan Kursus

Kamis, 16 Januari 2020 16.38 WIB

Drs Joko Wiyono MSi

Suara Purwokerto  - Untuk memenuhi kebutuhan pasar kerja sekaligus guna mendorong terwujudnya berbagai usaha mandiri, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyumas mempersiapkan SDM tenaga kerja yang terlatih dan terampil.

Secara teknis, upaya pemkab tersebut dilaksanakan oleh Dinas Tenaga Kerja Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Dinakerkop & UKM) Kabupaten Banyumas yang beralamat di Jalan Mochamad Besar No. 2 Purwokerto. 

Melalui UPTD Balai Latihan Kerja, Dinakerkop & UKM Kabupaten Banyumas membuka kesempatan bagi para generasi muda untuk mengikuti berbagai pelatihan kursus secara cuma-cuma.

"Selama Februari-April 2020, kami menyelenggarakan tujuh macam pelatihan secara gratis dan terbuka bagi masyarakat yang berminat serta benar-benar serius mau mengikuti pelatihan," kata Kepala Dinakerkop UKM setempat, Drs Joko Wiyono MSi atau akrab disapa Jokowi. 

Ketujuh jenis pelatihan kursus tersebut, menurut Jokowi, meliputi Pembuatan Roti dan Kue, Pelatihan Teknisi Sepeda Motor, Pelatihan Las, Tata Kecantikan Kulit, Tata Rias Pengantin dan Hantaran, Teknisi Telpon Seluler (Servis HP), serta Pelatihan Manajemen Dasar.

Adapun syarat calon peserta kursus adalah sehat jasmani dan rohani, berusia antara 17-35 tahun, menyerahkan fotokopi KTP, fotokopi ijazah terakhir (bagi yang punya), pasfoto terbaru, serta tidak sedang kuliah ataupun bekerja.

Bagi yang berminat untuk mengikuti kursus pelatihan dimaksud, dipersilakan untuk datang dan mendaftar langsung ke UPT Balai Latihan Kerja di Jalan Raya Baturraden km 5,3 Pabuwaran Purwokerto. 

"Bagi yang berminat, silakan datang untuk mendaftarkan di UPT Balai Latihan Kerja pada hari dan jam kerja," pungkas Jokowi kemarin. (*)

Penulis: Saefudin

Editor: Andy Ismer

Berita Terkait

Suara Purwokerto adalah portal berita terpercaya yang menyajikan informasi terkini tentang berbagai topik penting di kawasan Purwokerto, Banyumas, Purbalingga, dan Cilacap. Dapatkan berita terbaru mengenai peristiwa lokal, ekonomi, politik, budaya, hiburan, dan wisata. Kami memberikan informasi yang relevan dan up-to-date setiap harinya, mulai dari berita nasional hingga cerita-cerita inspiratif yang hadir dari masyarakat sekitar.

Sebagai portal berita yang fokus pada perkembangan daerah, kami menghadirkan berita Purwokerto yang mencakup segala aspek kehidupan masyarakat. Mulai dari wisata yang mempesona di Jawa Tengah, kebijakan pemerintah yang berdampak langsung pada kehidupan warga, hingga berita-berita hiburan yang menghibur. Suara Purwokerto berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat dan terpercaya bagi pembaca di seluruh Indonesia.

Selain menyajikan berita-berita lokal, Suara Purwokerto juga menjadi tempat bagi kolom opini, artikel budaya, serta liputan mendalam tentang kehidupan sosial dan politik di Indonesia. Dengan berita hari ini yang selalu up-to-date, kami memastikan pembaca selalu mendapatkan informasi yang berguna dan bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari mereka. Ikuti terus perkembangan terbaru dan jadilah bagian dari komunitas pembaca setia kami di Suara Purwokerto.

Copyright ©2025 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.26.2-thzlkiwVfXIkJtKGqdSGS