Budaya

Rayakan 125 Tahun Imigrasi Jawa Suriname Adakan Festival Kebudayaan

Selasa, 4 Agustus 2015 pukul 01.16

Kelompok Sana Budaya Dance Company meramaikan Pembukaan Festival 125 Tahun Jawa Suriname

Suara Purwokerto - Jika bangsa Indonesia saat ini disibukkan dengan peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia ke 70, lain halnya bangsa Suriname keturunan Jawa, bulan ini akan merayakan 125 tahun imigrasi mereka ke negara ini pada tanggal 9 Agustus mendatang.Kabarnya mereka kini tengah mempersiapkan berbagai kegiatan , termasuk festival seni budaya yang akan diselenggarakn dalam rangka menunjukkan integritas mereka di tengah bangsa Suriname.Berbagai kegiatan disiapkan dalam festival yang akan berlangsung di negara tersebut dan dibuka oleh Duta Besar Indonesia untuk Suriname Domminicus Supraptikto dan berlangsung 1 - 7 Agustus 2015. dibuka dengan sebuah pergelaran tari "The Story Of Bapak Sukie"oleh Sana Budaya Dance Company yang digarap oleh koreographer Dweight Warsodikromo di Aula Besar Comb weg pada tanggal 1 Agustus 2015 .Akan ditampilkan karya 15 seniman besar Suriname.Mereka antara lain Reinier Asmoredjo Agustus Bohe, Soeki Irodikromo, Sri Irodikromo, Dani Djojoatmo, Soehada Kasto, Cliff Rasidin, Ardie Setropawiro, Saridin Suwoko, Kim dan Ren Sontosoemarto Tosari dari Suriname, dan Robert dan Steven Bosari Towirjo yang kini tinggal di Belanda. Salah satu seniman Kim SontoSoemarto kepada suarapurwokerto mengatakan bahwa ini merupakan ujud dari ketulusan para seniman dalam mengapresiasikan karya untuk eksistensi seni berakar Suriname Jawa.Selain perupa yang akan menampilkan karya-karya mereka dalam berbagai aliran,juga akan diadakan berbagai lokakarya kebudayaan termasuk merangkai janur,merajut dan lokakarya fotografi bagi siswa sekolah oleh para fotografer Suriname antara lain Para fotografer Ken Pardi, Hedwig de la Fuente, Donovan Mariman, Steve Irvin Ngariman Gomperts.SElain itu masih banyak presentasi seperti demo masakan jawa.

Penulis: ANDY

Editor: RA

Berita Terkait

Suara Purwokerto adalah portal berita terpercaya yang menyajikan informasi terkini tentang berbagai topik penting di kawasan Purwokerto, Banyumas, Purbalingga, dan Cilacap. Dapatkan berita terbaru mengenai peristiwa lokal, ekonomi, politik, budaya, hiburan, dan wisata. Kami memberikan informasi yang relevan dan up-to-date setiap harinya, mulai dari berita nasional hingga cerita-cerita inspiratif yang hadir dari masyarakat sekitar.

Sebagai portal berita yang fokus pada perkembangan daerah, kami menghadirkan berita Purwokerto yang mencakup segala aspek kehidupan masyarakat. Mulai dari wisata yang mempesona di Jawa Tengah, kebijakan pemerintah yang berdampak langsung pada kehidupan warga, hingga berita-berita hiburan yang menghibur. Suara Purwokerto berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat dan terpercaya bagi pembaca di seluruh Indonesia.

Selain menyajikan berita-berita lokal, Suara Purwokerto juga menjadi tempat bagi kolom opini, artikel budaya, serta liputan mendalam tentang kehidupan sosial dan politik di Indonesia. Dengan berita hari ini yang selalu up-to-date, kami memastikan pembaca selalu mendapatkan informasi yang berguna dan bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari mereka. Ikuti terus perkembangan terbaru dan jadilah bagian dari komunitas pembaca setia kami di Suara Purwokerto.

Copyright ©2025 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.24.3-U6lcAOuZkHeVtLy5qfeFh