Lingkar Banyumas

Kunjungan Teknik Industri dan Mesin Unsoed Bangun Kerjasama KIT Batang

Rabu, 30 Oktober 2024 pukul 15.16

Kunjungan Teknik Industri dan Mesin Unsoed Bangun Kerjasama KIT Batang

Suara Purwokerto - Program Studi Teknik Industri dan Teknik Mesin Unsoed memperluas jejaring kolaborasi dengan melakukan kunjungan industri ke Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB) Jawa Tengah. Kunjungan dilakukan untuk inisiasi membangun kerjasama pada bidang keteknikan dengan pihak industri, Rabu (30/10/2024).
Ketua Jurusan Teknik Industri dan Teknik Mesin Unsoed, Dr.Ing. Sugeng Waluyo, ST., M.Sc menyampaikan kunjungan dilakukan untuk memetakan kolaborasi dalam menjajaki kerjasama. 
Menurut Sugeng, potret industri menjadi informasi dan data dalam upaya pengembangan Jurusan Teknik Industri dan Teknik Unsoed. 
Potensi kerjasama dan kolaborasi harapannya dapat dibangun, salah satunya melalui aktivitas penyiapan mahasiswa calon lulusan dilapangan.
Potensi pengembangan institusi bersama dengan kolaborasi dan saling menguntungkan. Beberapa kegiatan kerjasama yang sudah terlaksana yakni magang dgn program merdeka belajar, dan riset untuk mahasiswa dan dosen, terangnya.
Kepala Departemen Corporate Communication, CSR dan Community Development, Tanya Liwail Chamdy, menjelaskan KITB lebih dikenal disebut dengan Grand Batang City. KITB menjadi proyek strategis nasional untuk mengembangkan lapangan kerja dan potensi lokal, bertaraf internasional.
Tanya memaparkan KITB berdiri tahun 2020 secara bertahap fase pertama 450 hektar dengan total luas lahan 4300 hektar.
Dalam kaitan peluang untuk masyarakat, lanjut Tanya, perusahaan menawarkan job fair Batang career, pelatihan persiapan kerja, dan anjungan siap kerja, termasuk kesempatan peluang membuka tenant usaha.
Mahasiswa dapat mengakses pilihan perusahaan yang didemonstrasikan KITB. Termasuk peluang tenant untuk mengembangkan usaha di dalam kawasan industri, terangnya.

Penulis: Musmuallim

Editor: Andi Ismer

Berita Terkait

Suara Purwokerto adalah portal berita terpercaya yang menyajikan informasi terkini tentang berbagai topik penting di kawasan Purwokerto, Banyumas, Purbalingga, dan Cilacap. Dapatkan berita terbaru mengenai peristiwa lokal, ekonomi, politik, budaya, hiburan, dan wisata. Kami memberikan informasi yang relevan dan up-to-date setiap harinya, mulai dari berita nasional hingga cerita-cerita inspiratif yang hadir dari masyarakat sekitar.

Sebagai portal berita yang fokus pada perkembangan daerah, kami menghadirkan berita Purwokerto yang mencakup segala aspek kehidupan masyarakat. Mulai dari wisata yang mempesona di Jawa Tengah, kebijakan pemerintah yang berdampak langsung pada kehidupan warga, hingga berita-berita hiburan yang menghibur. Suara Purwokerto berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat dan terpercaya bagi pembaca di seluruh Indonesia.

Selain menyajikan berita-berita lokal, Suara Purwokerto juga menjadi tempat bagi kolom opini, artikel budaya, serta liputan mendalam tentang kehidupan sosial dan politik di Indonesia. Dengan berita hari ini yang selalu up-to-date, kami memastikan pembaca selalu mendapatkan informasi yang berguna dan bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari mereka. Ikuti terus perkembangan terbaru dan jadilah bagian dari komunitas pembaca setia kami di Suara Purwokerto.

Copyright ©2025 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.24.3-U6lcAOuZkHeVtLy5qfeFh