Lingkar Banyumas

Grebeg Asmari Menyatukan Komunitas Alumni SMA Negeri se Purwokerto

Senin, 10 Juli 2023 pukul 16.39

Grebeg Asmari Menyatukan Komunitas Alumni SMA Negeri se Purwokerto

Suara Purwokerto - Dalam upaya menjalin kekompakan dan keguyuban para alumni SMA Negeri yang ada di kota Purwokerto, serta menyambut Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2023 serangkaian acara siap digelar oleh Pengurus Pusat Paguyuban Asmari Kertajaya (PP PAKJ) di Kota Purwokerto. Acara tersebut adalah Grebeg Asmari dan digelar selama tiga hari sejak Jum at, 4 Agustus hingga Ahad, 6 Agustus 2023. Hal itu disampaikan oleh Cris Kuntadi, selaku Ketua Umum PP PAKJ di Jakarta, dalam keterangan persnya hari ini. Menurut mantan Inspektur Jenderal Kementerian Perhubungan RI tersebut, sosialisasi keberadaan PAKJ sebagai wadah silaturahmi antar alumni SMA Negeri Purwokerto harus terus digaungkan. Apalagi saat ini jumlah SMA Negeri di kota kripik telah bertambah. 
Rangkaian kegiatan Grebeg Asmari dimulai pada Jum at, 4 Agustus sejak pukul 07.30 16.00. Pada hari pertama itu kegiatan akan dilaksanakan dengan melakukan silaturahmi dan ramah tamah dengan pihak sekolah dan Ikatan Alumninya masing-masing dari SMA Negeri 1 hingga SMA Negeri 5 Purwokerto.
Salah satu yang penting saat Grebeg hari pertama ini adalah pemberian cinderamata kepada sekolah berupa bibit durian Bawor dan paket Compos Bag.
Selanjutnya pada Grebeg hari kedua digelar acara Mlaku-mlaku Bareng Asmari, tepatnya pada Sabtu, 5 Agustus 2023 dan berlangsung pada pukul 06.00 09.00 WIB dengan lokasi di lapangan SMA Negeri 2 Purwokerto. 
Diharapkan, kegiatan ini akan melibatkan sekitar 800 partisipan yang terdiri dari para penasihat dan sesepuh Asmari, Pengurus, Perwakilan gerbong 1 sampai dengan gerbong 13, satuan wilayah Asmari, para guru dan keluarganya serta para siswa-siswi SMA Negeri 1 s/d 5 serta perwakilan Ikatan Alumni masing-masing sekolah.
Yang menarik, Cris menyebutkan pula bahwa akan ditampilkan pula marching band dari Sekolah Kedinasan Kementerian Perhubungan RI yaitu Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan (PKTJ) Tegal, Kentongan, dan Barongsai. Acara ini akan menempuh jarak sejauh 3,5 kilometer dengan rute sebagai berikut : Start/Finish SMA N 2 Purwokerto Jl Jend Gatot Subroto SMA N 1 Tugu Pembangunan Jl Merdeka Jl Jend Sudirman Alun-Alun Purwokerto Jl Masjid Jl Jend Gatot Subroto.
Adapun Grebeg Asmari digelar seusai acara mlaku-mlaku bareng Asmari dari pukul 09.30 15.00 di Lapangan SMA Negeri 2 Purwokerto dengan acara seremonial, doorprizing, bazaar UMKM dan kegiatan hiburan yang akan diisi oleh para siswa dan alumni.  Pada malam harinya PP PAKJ akan sowan dengan jajaran pemerintahan Kabupaten Banyumas, bertempat di Pendopo Si Panji, Purwokerto. 
Hari terakhir Grebeg Asmari yaitu pada Ahad, 6 Agustus 2023 akan digelar Sunday Fun Day Xkool Xpo 2023 masih di tempat yang sama yaitu Lapangan SMA Negeri 2 Purwokerto. Bentuknya adalah lomba keakraban antar siswa-siswi SMA Negeri 1 hingga SMA Negeri 5 yang diakhiri dengan hiburan. Pada hari terakhir ini juga akan digelar Offroad Safari Adventure di Lokawisata Baturaden mulai pukul 07.00 14.00 dengan peserta para pengurus PP PAKJ dengan rute Start > Palawi > Kebun Raya > Trek Serang > Jembatan Kaca Selfie Safari (Safari 2 Sky) > Titik 0 Pendakian > Track Offroad > Finish di Saung Kejo.
Disampaikan juga oleh Cris Kuntadi bahwa guna mengembangkan semangat kewirausahaan masyarakat, digelar pula selama dua hari Bazaar UMKM Pasar Asmari yang dilaksanakan selama dua hari yaitu pada Sabtu-Minggu, 5-6 Agustus 2023 yang diikuti oleh 30 tenant baik dari alumni, siswa-siswi maupun masyarakat umum. Diharapkan dengan adanya rangkaian kegiatan selama tiga hari ini maka Paguyuban Asmari akan dirasakan manfaatnya oleh warga masyarakat Kabupaten Banyumas, khususnya yang berdomisili di Kota Purwokerto.
Rangkaian kegiatan Grebeg Asmari ini akan diisi juga dengan sosialisasi sekolah-sekolah kedinasan Kementerian Perhubungan, yaitu Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Jawa Tengah dan sosialisasi keselamatan transportasi darat dari BPTD Jawa Tengah.

Penulis: Humas Asmari

Editor: Parsito Tommy

Berita Terkait

Suara Purwokerto adalah portal berita terpercaya yang menyajikan informasi terkini tentang berbagai topik penting di kawasan Purwokerto, Banyumas, Purbalingga, dan Cilacap. Dapatkan berita terbaru mengenai peristiwa lokal, ekonomi, politik, budaya, hiburan, dan wisata. Kami memberikan informasi yang relevan dan up-to-date setiap harinya, mulai dari berita nasional hingga cerita-cerita inspiratif yang hadir dari masyarakat sekitar.

Sebagai portal berita yang fokus pada perkembangan daerah, kami menghadirkan berita Purwokerto yang mencakup segala aspek kehidupan masyarakat. Mulai dari wisata yang mempesona di Jawa Tengah, kebijakan pemerintah yang berdampak langsung pada kehidupan warga, hingga berita-berita hiburan yang menghibur. Suara Purwokerto berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat dan terpercaya bagi pembaca di seluruh Indonesia.

Selain menyajikan berita-berita lokal, Suara Purwokerto juga menjadi tempat bagi kolom opini, artikel budaya, serta liputan mendalam tentang kehidupan sosial dan politik di Indonesia. Dengan berita hari ini yang selalu up-to-date, kami memastikan pembaca selalu mendapatkan informasi yang berguna dan bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari mereka. Ikuti terus perkembangan terbaru dan jadilah bagian dari komunitas pembaca setia kami di Suara Purwokerto.

Copyright ©2025 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.24.3-U6lcAOuZkHeVtLy5qfeFh