Lingkar Banyumas

Dewan Racana UIN SAIZU Purwokerto Dilantik

Minggu, 5 Februari 2023 18.40

Dewan Racana UIN SAIZU Purwokerto Dilantik

Suara Purwokerto - Dewan Racana Sunan Kalijaga-Cut Nyak Dien Pangkalan Universitas Islam Negeri (UIN) Prof Saifudin Zuhri (SAIZU) Purwokerto resmi dilantik oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama (Warek III) Sulkhan Chakim, Sabtu 04/02/2023 di Aula Wisma Patria Purwokerto. Pramuka UIN SAIZU Purwokerto adalah Unit Kegiatan Khusus (UKK) dengan anggota 30 pengurus baru. Mereka dilantik berdasarkan SK Rektor UIN SAIZU Purwokerto Nomor : 231 Tentang Pengangkatan Pengurus Dewan Racana Sunan Kalijaga-Cut Nyak Dien Tahun 2023. 
Turut hadir pada acara pelantikan Ketua Gugusdepan Banyumas 26.2833-26.2834, Pembina Satuan Putri, Warga Racana, dan Purna Warga Racana Sunan Kalijaga-Cut Nyak Dien.
Warek III, Sulkhan Chakim dalam amanatnya menyampaikan selamat kepada pengurus baru dan menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pengurus tahun 2022. Ia meminta kepada segenap pengurus Dewan Racana untuk selalu meningkatkan minat dan bakat serta menyiarkan program-program UIN SAIZU Purwokerto melalui kegiatan kepramukaan.
“Kepengurusan yang baru menjadi langkah awal Pramuka UIN SAIZU Purwokerto di Tahun 2023, kejar prestasi sebanyak mungkin karena beasiswa apresiasi banyak sekali dan pertahanan predikat disiplin administrasi. Kemudian di Tahun 2023 akan dilaksanakan PWN PTKIN, jadi silahkan mulai dipersiapkan segala sesuatunya. Perbanyak juga kegiatan yang berorientasi pada mahasiswa dan masyarakat, sehingga dari situ akan menunjukkan Pramuka UIN SAIZU Purwokerto yang mantap” ucap Sulkhan Chakim, yang juga selaku Majelis Pembimbing Harian Pramuka UIN SAIZU Purwokerto.
Ketua Dewan Racana Sunan Kalijaga terpilih, Imam Naufalianto Fikri, mengaku memegang tanggung jawab besar untuk mengembangkan Pramuka UIN SAIZU Purwokerto ke depan.
“Ini tanggung jawab kita bersama sebagai Pengurus Dewan Racana Tahun 2023, untuk itu mari kita jalankan tanggung jawab ini dengan penuh semangat dan raih selalu prestasi, sehingga tidak mengesampingkan status kita sebagai mahasiswa. Semoga Pramuka UIN SAIZU Purwokerto menjadi satu-satunya UKK yang diidolakan”, ucapnya.
Sejalan dengan harapannya, agar masa pengurusannya seluruh Pengurus Dewan Racana Tahun 2023 dapat menjalankan tanggung jawab dengan baik dan bisa memajukan Pramuka UIN SAIZU Purwokerto.

Penulis: Rofii Muzaki

Editor: Parsito Tommy

Berita Terkait

Copyright ©2024 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.23.3 | Build ID: FHBRa1vRFd-dgFqX1RoWX