Lingkar Banyumas

Saka Kencana Sumpiuh Dapat Hadiah Refreshing ke Curug Song

Rabu, 20 Oktober 2021 20.14

Saka Kencana Sumpiuh Dapat Hadiah Refreshing ke Curug Song

Suara Purwokerto - Sebagai jawara pada perkemahan antar satuan karya (Peransaka) 2 Kwartir Ranting (Kwarran) Sumpiuh, Saka Kencana Kwarran Sumpiuh mendapatkan hadiah berupa refreshing ke Curug Song Kebasen, Rabu (20/10/2021). Meski dengan tajuk refreshing, kegiatan tetap diisi dengan permainan edukasi dalam rangkaian outbound.
Turut hadir pada kegiatan ini Pamong Saka Kencana Kwarran Sumpiuh Kak Yulianti dan kak Daryadi, 13 anggota Saka Kencana dan 2 perwakilan dari anggota Dewan Kerja Ranting Sumpiuh.
Kegiatan ini di pandu oleh Ketua Kwarran Kak Siti Nurhasanah dengan metode outbond sederhana. Menurutnya outbound dianggap metode yang cocok, karena materi dipadukan dan dikemas dalam suatu permainan dan tidak memerlukan peralatan yang rumit serta tidak membutuhkan skill yang tinggi, sehingga semua anak didik mau dan berani mencoba.
"Karena permainan refreshing anak didik mengikuti dengan gembira di alam terbuka," kata Kerja Kwarran yang juga pelatih Kwarcab itu.
Dipilihnya Curug Song karena memiliki tempat yang bagus dan outbond memanfaatkan topografi yang ada. Selain sebagai hadiah, tetap ada edukasi sebagai ciri khas pendidikan dan pelatihan Pramuka, yaitu untuk melatih sifat keberanian, kreatifitas, ketangkasan dan percaya diri pada anak melalui bentuk permainan.
Pada akhir kegiatan para peserta mendapatkan reward seperti peserta terheboh, teraktif dan lain sebagainya.

Penulis: Parsito Tommy

Editor: Andy Ist Merdeka

Berita Terkait

Copyright ©2024 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.23.3 | Build ID: FHBRa1vRFd-dgFqX1RoWX