Lingkar Banyumas

Program PANTES Desa Kemutug Lor diresmikan

Selasa, 10 November 2015 pukul 15.16

Suara Purwokerto -Balai Desa Kemutug Lor Kecamatan Baturraden  Kabupaten Banyumas yang telah selesai dibangun, Selasa (10/11) kemarin, diresmikan penggunaannya oleh Bupati Banyumas Ir.H.Achmad Husein, selain meresmikan balai Desa Husein juga melaunching Program Pelayanan Administrasi Terpadu Tingkat Desa (PANTES) dan peluncuran buku pintar Pemerintahan Desa Kemutug Lor.

 

Peresmian ditandai dengan pendandatangan prasasti, peninjauan ruangan diawali dengan pemkulan kentongan dan pembukaan selubung papan nama program PANTES serta menyaksikan proses pelayanan. 

 


Kades Kemutug Lor Sarwono dalam Laporannya menyampaikan, Pembangunan Balai Desa Kemutug Lor direncanakan  sejak tahun 2010 dan menghabiskan anggaran kurang lebih Rp. 1 milyar dan 60% bersumber dari APBD Kabupaten Banyumas.

 

"Pembangunan ini sudah direncanakan sejak tahun 2010 ketika itu saya (Sarwono Red) masih menjadi ketua BPD dan bersama kades pada saat itu memutuskan untuk membangun Balai Desa yang representatif sehingga akan memaksimalkan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat serta menjadi kebanggaan masyarakat Kemutug Lor " jelasnya.

 

Menurutnya pembangunan Balai desa sejalan dengan program yang sekarang dicanangkannya yaitu memberikan pelayanan yang cepat, tepat dan akuntabel serta dapat dipertanggungjawabkan kepada masyarakat "kita sudah bertekad untuk melayani masyarakat 5 menit disambi Gojegan (berguro) selesai" tambahnya.

 

Sarwono menambahkan beberapa program yang dijalankan untuk mendukung pelayanan diantarnya dengan meluncurkan buku pintar yang berisikan tentang tata cara dan persyaratan pelayanan masyarakat serta memiliki data base kependudukan yang lengkap sehingga setiap dibutuhkan akan muncul sesuai dengan keperluannya

Penulis: PARSITO

Editor: ANDY

Berita Terkait

Suara Purwokerto adalah portal berita terpercaya yang menyajikan informasi terkini tentang berbagai topik penting di kawasan Purwokerto, Banyumas, Purbalingga, dan Cilacap. Dapatkan berita terbaru mengenai peristiwa lokal, ekonomi, politik, budaya, hiburan, dan wisata. Kami memberikan informasi yang relevan dan up-to-date setiap harinya, mulai dari berita nasional hingga cerita-cerita inspiratif yang hadir dari masyarakat sekitar.

Sebagai portal berita yang fokus pada perkembangan daerah, kami menghadirkan berita Purwokerto yang mencakup segala aspek kehidupan masyarakat. Mulai dari wisata yang mempesona di Jawa Tengah, kebijakan pemerintah yang berdampak langsung pada kehidupan warga, hingga berita-berita hiburan yang menghibur. Suara Purwokerto berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat dan terpercaya bagi pembaca di seluruh Indonesia.

Selain menyajikan berita-berita lokal, Suara Purwokerto juga menjadi tempat bagi kolom opini, artikel budaya, serta liputan mendalam tentang kehidupan sosial dan politik di Indonesia. Dengan berita hari ini yang selalu up-to-date, kami memastikan pembaca selalu mendapatkan informasi yang berguna dan bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari mereka. Ikuti terus perkembangan terbaru dan jadilah bagian dari komunitas pembaca setia kami di Suara Purwokerto.

Copyright ©2025 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.24.3-U6lcAOuZkHeVtLy5qfeFh