Jumat, 1 Maret 2019 pukul 22.41
Dewan Ambalan SMK Citra Bangsa Mandiri Berlatih Jurnalistik
Suara Purwokerto - Dewan Ambalan Ibnu Sina Siti Rufaidah Pangkalan SMK Citra Bangsa Mandiri (CBM) Purwokerto pelatihan Jurnalistik, Kamis (28/2) di Gedung olahraga sekolah setempat. Kegiatan diikuti oleh 34 Dewan Ambalan yang baru saja dilantik oleh Mabigus SR Widiarti, S.Pi, S.Km
Pembina Pramuka Saefudin, S.Pd.I mengatakan setiap Pramuka adalah sumber berita, maka selayaknya Pramuka penegak yang menjadi dewan ambalan belajar ilmu jurnalistik. Dengan Ilmu jurnalistik mereka dapat mempublikasikan kegiatan yang dilaksanakan melalui berbagai media baik media sosial, media online, cetak maupun elektronik.
Saefudin menambahkan materi yang diberikan yaitu teknik penulisan berita. Ilmu tersebut menurutnya sebagai elemen yang tak terpisahkan dari aktivitas jurnalistik untuk mendukung penyampaian informasi dalam bentuk berita.
"Kami menghadirkan pembicara dari Humas Kwarcab Banyumas, Kak Parsito, yang sudah terbukti dapat mengelola humas Kwarcab dengan baik," kata Saefudin
Dalam penyampaian materi Parsito mengatakan bahwa media mempunyai kekuatan seperti mengubah cacing terlihat seperti naga. Artinya peristiwa kecil ketika masuk media semua orang dapat mengetahuinya.
Parsito menjelaskan unsur berita yang utama adalah 5 w + 1 h. Seorang penulis harus mampu dan mencari informasi suatu peristiwa dengan bertanya kepada narasumber.
"Setelah mendapatkan data itu, tinggal menulis dan menggabungkan. Ingat penulis tidak boleh beropini sendiri," pesanya.
Penulis: Ridho Susri Jaya
Editor: Andy Ist Merdeka
Suara Purwokerto adalah portal berita terpercaya yang menyajikan informasi terkini tentang berbagai topik penting di kawasan Purwokerto, Banyumas, Purbalingga, dan Cilacap. Dapatkan berita terbaru mengenai peristiwa lokal, ekonomi, politik, budaya, hiburan, dan wisata. Kami memberikan informasi yang relevan dan up-to-date setiap harinya, mulai dari berita nasional hingga cerita-cerita inspiratif yang hadir dari masyarakat sekitar.
Sebagai portal berita yang fokus pada perkembangan daerah, kami menghadirkan berita Purwokerto yang mencakup segala aspek kehidupan masyarakat. Mulai dari wisata yang mempesona di Jawa Tengah, kebijakan pemerintah yang berdampak langsung pada kehidupan warga, hingga berita-berita hiburan yang menghibur. Suara Purwokerto berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat dan terpercaya bagi pembaca di seluruh Indonesia.
Selain menyajikan berita-berita lokal, Suara Purwokerto juga menjadi tempat bagi kolom opini, artikel budaya, serta liputan mendalam tentang kehidupan sosial dan politik di Indonesia. Dengan berita hari ini yang selalu up-to-date, kami memastikan pembaca selalu mendapatkan informasi yang berguna dan bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari mereka. Ikuti terus perkembangan terbaru dan jadilah bagian dari komunitas pembaca setia kami di Suara Purwokerto.
Copyright ©2025 Suara Purwokerto. All Rights Reserved
Version: 1.24.3-U6lcAOuZkHeVtLy5qfeFh