Lingkar Banyumas

Kader PKK Desa Wangon Juara Lomba Penyuluhan Tk Kabupaten

Senin, 5 Maret 2018 pukul 15.41

Salah satu peserta lomba penyuluhan PKK beraksi

Suara Purwokerto : Kader PKK dari Desa Wangon Kecamatan Wangon berhasil meraih Juara Pertama pada lomba lomba penyuluhan pokja IV yang digelar oleh Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Banyumas, Senin (5/3) di Gedung Graha Satria Purwokerto. Lomba diikuti sebanyak 27 Kader perwakilan dari 27 Kecamatan Se Kabupaten Banyumas. Turut hadir pada kesempatan ini seluruh Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan.  

 

Plt Ketua TP PKK Kabupaten Banyumas Ny Linawati Budhi Setiawan mengatakan, pertemuan PKK Tingkat Kabupaten Banyumas, selalu diisi dengan kegiatan untuk menambah pengetahuan dan ketrampilan dari kader PKK. Kalaupun tidak dalam bentuk seminar, pertemuan diisi dengan pelaksanakan lomba semacam ini.

 

Kader PKK harus bisa memacu dan memotivasi anggota PKK yang lain, sehingga perlu menambah wawasan, ketrampilan, meningkatkan pemahanan sehingga ketika mereka memberi penyuluhan sesuai dengan apa yang diharapkan, terangnya

 

Menurut Linawati lomba bertujuan guna mewujudkan Kader PKK yang cerdas dan terampil, karena pada dasarnya kader harus mampu menguasai tentang program Pokja 4 yaitu kesehatan, penyediaan makanan tambahan, pola hidup bersih dan sehat, KB, Lingkungan hidup dan perencanaan sehat.

 

Dengan adanya lomba semacam ini, kader akan terpacu dan terus belajar, tentang program PKK yang menjadi tugasnya, tambahnya

 

Para peserta lomba, tidak bisa memilih salah satu tema yang dikuasainya, karena penyelenggara menyiapkan lebih dari 10 tema, tentang program Pokja IV. Sehingga peserta langsung mengambil undian materi, kemudian secara spontan memberi penyuluhan sesuai dengan tema yang diambil.

 

Diakir kegiatan sebagai Juara 1 Desa Wangon Kecamatan Wangon, Juara 2 Desa Tambaksari Kecamatan Kembaran, Juara 3 Desa Darma Kradenan Kecamatan Ajibarang. Untuk juara Harapan 1 diraih oleh Desa Tunjung Kecamatan Jatilawang, Harapan 2 Kader dari Kelurahan Teluk Kecamatan Purwokerto Selatan dan Harapan 3 Desa Sibrama Kecamatan Kemranjen.

 

Parsito

Penulis: Parsito

Editor: Andy Ist Merdeka

Berita Terkait

Suara Purwokerto adalah portal berita terpercaya yang menyajikan informasi terkini tentang berbagai topik penting di kawasan Purwokerto, Banyumas, Purbalingga, dan Cilacap. Dapatkan berita terbaru mengenai peristiwa lokal, ekonomi, politik, budaya, hiburan, dan wisata. Kami memberikan informasi yang relevan dan up-to-date setiap harinya, mulai dari berita nasional hingga cerita-cerita inspiratif yang hadir dari masyarakat sekitar.

Sebagai portal berita yang fokus pada perkembangan daerah, kami menghadirkan berita Purwokerto yang mencakup segala aspek kehidupan masyarakat. Mulai dari wisata yang mempesona di Jawa Tengah, kebijakan pemerintah yang berdampak langsung pada kehidupan warga, hingga berita-berita hiburan yang menghibur. Suara Purwokerto berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat dan terpercaya bagi pembaca di seluruh Indonesia.

Selain menyajikan berita-berita lokal, Suara Purwokerto juga menjadi tempat bagi kolom opini, artikel budaya, serta liputan mendalam tentang kehidupan sosial dan politik di Indonesia. Dengan berita hari ini yang selalu up-to-date, kami memastikan pembaca selalu mendapatkan informasi yang berguna dan bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari mereka. Ikuti terus perkembangan terbaru dan jadilah bagian dari komunitas pembaca setia kami di Suara Purwokerto.

Copyright ©2025 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.24.3-7C-F5AttBc52mLTqd4qmV