Lingkar Purwokerto

A79 SMAN 1 Purwokerto Bagi Sembako

Senin, 19 Juni 2017 03.20

Suara Purwokerto - Pelaksanaan bagi sembako paguyuban Guyub Semringah (GS) minggu(18/6) berjalan tertib dan aman. Panitia bergerak melayani masyarakat yang datang di posko SMA  Negeri 1 Purwokerto dan juga mendistribusikan ke rumah penerima langsung. 

Paguyuban Guyub Sumringah adalah para alumni Angkatan 79 SMA Negeri 1 Purwokerto yang tersebar di beberapa kota di Indonesian. Kegiatan dirancang menjelang Ramadhan oleh Paniti Temu Bada paguyuban ini. 

"Alhamdulillah pelaksanaan bhakti sosial lancar. Kami berharap tahun depan akan lebih banyak lagi jumlahnya "ucap koordinator bhakti sosial, Siti Ngatiatun. 

Pembagian sembako seharga Rp 50.000,- ini sebagai pra kegiatan Temu Bada yang akan diselengarakan Di Banteran Purwokerto  tanggal 29 Juni 2017 mendatang. 

Hafif  Isna ketua  panitia  Temu Bada mengatakan bahwa acara rutin tahunan berupa reuni dan halal bi halal ini akan diikuti para alumni angkatan 79 SMA Negeri 1 Purwokerto. Sampai saat ini masih ada beberapa alumni yang masih ada yang lepas komunikasi  sehingga diharapkan akan dapat mengetahui kegiatan ini dan bergabung. 

Penulis: Afida

Editor: Andy

Berita Terkait

Copyright ©2024 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.23.3 | Build ID: FHBRa1vRFd-dgFqX1RoWX