Lingkar Banyumas

Hari Ini panahan Sabet 3 Medali Emas

Minggu, 21 Oktober 2018 15.48

Suara Purwokerto - Tiga medali emas diraih dari nomor ronde nasional putra hari ini (21/10) yakni Panji Pratama, ronde nasional putri yakni Laura Rizky Yulian di kategori perorarangan, dan nomor beregu putra ronde nasional. Satu medali perunggu diraih Betrix Teofa Perkasa di nomor ronde nasional.

“Pertandingan berlangsung sengit, karena nilai dihitung dari total jarak 30 meter, 40 meter, dan 50 meter, yang dipertandingkan. Namun tim panahan Laskar Macan Banyumas mampu menjaga konsentrasi hingga membuahkan hasil maksimal”, ujar Agus Nur Hadie, Ketua Pengkab Perpani Banyumas.

Cabang olahraga panahan sendiri masih akan bertanding pada Pekan Olah Raga Provinsi Jawa Tengah 2018 ini  hingga hari selasa mendatang, dengan memperebutkan total 28 medali emas. Hari ini pertandingan masih terus berlangsung untuk ronde ricurve 70 meter dan compond 50 meter. “Dukungan dari warga Banyumas masih sangat dibutuhkan untuk menyemangati atlit panahan kita” pungkas Agus, saat dikonfirmasi tim media melalui telepon

Penulis: Darbe

Editor: ismer

Berita Terkait

Copyright ©2024 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.23.3 | Build ID: FHBRa1vRFd-dgFqX1RoWX