Lingkar Banyumas

Baturraden Juara Lomba Cipta Menu Makanan Khas Banyumas

Kamis, 9 November 2017 07.19

Suara Purwokerto -  :Kecamatan Baturraden menjadi Juara Lomba Cipta Menu Makanan Khas Banyumas. Lomba tersebut dilaksanakan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Banyumas Selasa (7/11) di Pendopo Sipanji Purwokerto. Baturraden mengalahkan perwakilan peserta dari 27 Kecamatan yang ada di Kabupaten Banyumas.
 
Kepala Disperindag Drs Junianto mengatakan lomba bertujuan untuk menggali potensi alam berupa bahan makanan dan mengali sumber daya manusia dengan mengembangkan potensi diri untuk meningkatkan kretaifitas dengan masakan baru dan khas banyumas untuk pengingkatan pendapatan keluarga.
 
Dengan adanya lomba ini akan mengangkat kembali makanan khas daerah Banyumas, yang selama mungkin sudah dilupakan dan kalah pamor dengan makanan modern. 

“Kegiatan ini juga sekaligus sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat luas, untuk memilih menu dan konsumsi makanan sehari yang berbasis kearifan lokal. Yakni, menu-menu yang diciptakan dengan modifikasi atau menggunakan resep khas banyumas,” katanya.
 
Ketua Tim Penggerak PKK Banyumas Ny Erna Husein mengatakan lomba ini akan mendorong dan meningkatkan kreativitas masyarakat, dalam menggali makanan khas Banyumas yang begitu banyak.
 
“Saat ini makanan khas Banyumas yang sudah sangat terkenal adalah getuk, mendoan dan sroto, saya berharap, makanan pemenang lomba ini nanti dapat dikembangkan menjadi masakan kuliner yang dicari oleh pencinta kuliner,” kata Erna Husein.
 
Bertindak sebagai dewan juri Prof Dr Rifda Naufalin dari Universitas Jenderal Sudirman, Dwi Susi Indriasih pengajar SMK N 3 Purwokerto dan Chef Ari dari Hotel Java Heritage, Harjuni Mardiningrum dari Tim Penggerak PKK dan Sunarko dari Dinakerkop UKM

Dewi peserta dari Kecamatan Baturraden mengaku bangga timnya yang menampilkan masakan nasi dari bonggol pisang kapok yang sudah dikeringkan dicampurkan beras merah dan wortel,  dengan sayur dari umbut, sambel kecombrang dicampur udang serta kudapan basah kacang merah dicampur dengan menir ketan dan kelapa muda, untuk kue kering dengan ubi menjadi yang Juara I.
 
Hasil lengkap Lomba cipta menu adalah sebagai berikut, Kecamatan Baturraden menjadi Juara 1, diikuti Kecamatan Patikraja Juara 2 dan Juara 3 Kecamatan Kembaran.
 
Sedangkan Juara Harapan 1 diraih oleh Kecamatan Purwokerto Selatan, sebagai Juara Harapan 2 Kecamatan Karanglewas dan Juara Harapan 3 Kecamatan Sumpiuh.


Penulis: Tommy

Editor:

Berita Terkait

Copyright ©2024 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.23.3 | Build ID: FHBRa1vRFd-dgFqX1RoWX